Gamer yang sedang menanti Crysis 3 sepertinya harus lebih dulu mengecek kartu grafis mereka. Sebab Cevat Yerli, CEO Crytek si pembesut Crysis 3 menegaskan bahwa game andalannya itu mengadopsi secara penuh teknologi DirectX 11.
oya sedikit pembahasan, DirectX 11 telah di terbitkan oleh microsoft bersamaan dengan Windows 7 dan merupakan versi keluaran terakhir, sebelumnya ada directX 10, 9, dll. DirectX 11 merupakan kumpulan API (application programming interface = sekumpulan perintah, fungsi, dan protokol yang dapat digunakan oleh programmer saat membangun perangkat lunak untuk sistem operasi tertentu. API memungkinkan programmer untuk menggunakan fungsi standar untuk berinteraksi dengan sistem operasi) tujuanya untuk menangani tugas – tugas yang berkaitan dengan multimedia, khususnya pemograman games dan video, pada OS Microsoft platform.
Dengan kata lain, bagi gamer yang masih menggunakan kartu grafis berkemampuan di bawah DirectX 11, dipastikan tidak dapat merasakan game yang dipublikasikan oleh Electronic Arts tersebut.
Sejatinya, bocoran spesifikasi minimum yang dibutuhkan untuk memainkan Crysis 3 telah terungkap sebelumnya. Saat itu juga disinggung soal penggunaan DirectX 11. Hanya saja, pada awalnya para gamer tidak mengganggapnya serius.
Namun apa daya, setelah dikonfirmasi langsung oleh bos Crytek, dengan sendirinya memaksa gamer yang penasaran dengan game tersebut untuk bersiap-siap merogoh koceknya guna mengupgrade kartu grafis lamanya.
*Note : kartu grafis yang mendukung DirectX? 11 untuk ATI mulai seri HD 5700 ke atas.
bagi yang ingin download DirectX 11 silahkan klik link dibawah :
permasalahannya nggak semua gamer berkocek tebal karena beli game orinya saja sudah mahal apalagi ditambah vga yang support directx 11, sudah pasti habis habisan bikin kantong bolong nih karena harga vga card yang support directx 11 masih diatas 700rb gila juga ini penerbit gamenya, kalau gitu percumah bagi kawan kawan gamer yang baru saja membeli vga card yang support directx10/10.1 seperti geforce gt220 ke atas terpaksa harus merogoh kocek lagi, belum lagi vga yang support directx 11 biasanya membutuhkan power tambahan yang besar otomatis harus mengupgrade pula power supplynya.
ReplyDeleteSy sdh install crysis3
Deletesy pake Gfroce GT220 dan amburadulll ahahahaaa
ktanay directx error fataaaaallll taaaaaalll taaaallllll
bisa bg tapi ngelag kek laptop sya tadi malam sy instal crysis 3 nya, pdhl laptop sy low end, klo di komp sy gk bisa pdl spek nya cukup, tapi gak suport dirext 11 jadi gak bisa
ReplyDelete