Thursday, January 19, 2012

Bocoran Konsep Samsung Galaxy S III

Bocoran Konsep Samsung Galaxy S III 
Kabar tentang adanya generasi ketiga dari Samsung Galaxy S sudah lama terdengar tapi hingga saat ini belum muncul wujudnya. Pernah pula beredar video konsep SGS3 yang dibuat oleh Android fans.

Nah, yang Anda lihat sekarang BUKAN Samsung Galaxy III resmi dari Samsung melainkan hasil render konsep sebuah Android smartphone hasil buatan seorang pembaca situs berbahasa Rusia, Concept-Phones.

Terlepas dari apakah konsep ini nantinya akan menyerupai Samsung Galaxy III atau tidak tapi harus diakui desain ini cukup keren. Bahkan bersama render image ini juga disertakan spesifikasi detailnya yang meliputi display 5 inci dan pemakaian Android dan Bada OS.

Dengan Android 4.0 Ice Cream Sandwich dan prosesor quad core 1.5GHz (Samsung Exynos 4412) si desainer juga menyertakan UI TouchWiz 5 yang menjadikan tampilannya keren seperti yang Anda lihat pada homescreen.

Dengan menggunakan 1280 x 720 pixel resolution dan HD Super AMOLED technology, konsep Samsung Galaxy S III ini memiliki ketebalan hanya 9mm. Ada kamera 12 MP di bagian belakang dengan LED dan Xenon flash serta kamera 2 MP di bagian depan. Si desainer berharap Galaxy S III akan memiliki opsi internal memory 32/64GB dan sebuah microSDXC card slot. Fitur lain termasuk aksesoris stylus, 4G LTE support, NFC, USB 3.0 dan sebuah metallic case.

Well, boleh saja setiap Android fans meminta berbagai fitur ada di Galaxy S III tapi pastinya hanya Samsung yang punya kewenangan menentukan bagaimana konsep Galaxy S III nantinya ;)



by http://android.gopego.com.

0 comments:

Post a Comment